Muara Teweh– Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Sunaryo meminta, agar pihak pemerintah daerah melalui dinas teknisnya meningkatkan pengawasan terhadap para guru yang bertugas di wilayah kawasan pelosok kabupaten setempat.
Dirinya juga mendorong kepada pemerintah daerah agar mengoptimalkan jaringan UPT Disdik di tingkat kecamatan untuk lebih profesional dalam menjalankan fungsi pengawasan terhadap guru yang bertugas disetiap daerahnya, terutama daerah pelosok yang jauh dari jangkauan kontrol.
“Kita ketahui pengawasan sangat perlu dilakukan agar dapat diketahui apakah guru yang bertugas itu menunaikan kewajibannya atau tidak. Pengawasan dilakukan supaya tidak ada guru yang mangkir dari tugasnya. Karena, itu akan sangat berpengaruh terhadap pengembangan SDM melalui sektor pendidikan,” katanya.
Politisi ini juga mengharapkan agar para tenaga pendidik atau guru di wilayah pelosok tetap profesional dan selalu disiplin dalam menjalankan tugasnya untuk mengembangkan SDM di zona tugasnya masing-masing.
“Kita berharap di era globalisasi yang moderenisasi seperti sekarang ini, para tenaga pendidik kita semakin profesional, disiplin dalam menjalankan tugas pokoknya, tentunya dengan semua itu maka SDM kita sampai pada tingkat pedesaan jauh akan lebih meningkat,” tutupnya.(Ard).