MUARA TEWEH – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah mengadakan kegiatan festival Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dan Pariwisata Daerah dari 24 -26 Juni 2021.
Dimana kegiatan ini diadakan dalam rangka untuk menggairahkan dan meningkatkan UMKM serta pariwisata daerah juga mendorong perubahan perekonomian ke arah digitalisasi industri 4.0.
Menanggapi hal tersebut, Bupati Barito Utara, H Nadalsyah kegiatan ini dapat menjadi peluang bagi para UMKM dan Pemerintah Kabupaten Barito Utara untuk dapat memasarkan produk-produk serta pariwisata yang ada di Bumi Iya Mulik bengkang Turan.
Nadalsyah mengharapkan dengan di launchingnya website UMKM dan Pariwisata Daerah Kalteng dapat dimanfaatkan bagi para UMKM di Barito Utara dan sekaligus sebagai sarana promosi dalam memajukan pariwisata Barito Utara.
“Dengan menggunakan website sebagai media promosi dan penjualan pada masa keterbatasan mobilitas masyarakat, diharapkan dapat memacu tingkat pertumbuhan ekonomi,” kata Nadalsyah.
Terlebih, kata dia, saat ini UMKM yang telah terdaftar dan teregistrasi pada Disnakertranskop dan UKM sebanyak 969 UMKM, “tentunya akan menjadi peluang yang sangat baik untuk memasarkan hasil produksinya,” jelasnya.(Red)