Ciptakan Produk Unggulan Khas Daerah

By kabarbor - August 1, 2024 |
Post View : 424
Views
IMG-20240801-WA0011

MUARA TEWEH – Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Henny Rosgiaty Rusli mendukung Pemerintah Kabupaten Barito Utara (Barut) menciptakan produk unggulan khas daerah untuk dipasarkan.

“Baiknya Dalam penciptaan produk unggulan daerah ini, Pemkab Barut bisa fokus ke salah satu sektor, terlebih dahulu apakah itu kerajinan tangan, perikanan dan lainnya, sehingga lebih terkontrol, ” ucapnya.

Ia juga mengharapkan, dalam penciptaan produk unggulan di daerah ini juga melibatkan home industri kecil dan menengah guna meningkatkan perekonomian masyarakat. Pemkab dapat mengalokasikan anggaran untuk mendorong terciptanya produk unggulan khas daerah tersebut.

“Harapan kita nantinya bisa tercipta produk unggulan makanan-makanan khas daerah, yang bisa dijadikan sebagai oleh-oleh bagi masyarakat yang berkunjung ke Kabupaten Barut,” tandasnya.(drm)

91cdc3a3-6e36-4d88-b210-3b389aad2b2d

kabarbor

Artikel Terkait