Puruk Cahu – Forum Koordinasi Pemerintah Daerah (Forkopimda) Kabupaten Murung Raya menghadiri acara pisah sambut 4 pendeta Resort GKE Puruk Cahu yang bertempat di Gereja Hosana Puruk Cahu, Senin (6/3/2023).
Ketua DPRD Murung Raya Doni didampingi ketua Komisi II DPRD Heriyus sekaligus Ketua Majelis Sinode Perwakilan GKE Kabupaten Murung Raya mengatakan, sebagai orang beriman maka patut mengucap syukur kepada Tuhan untuk segala sesuatu yang telah dianugerahkan selama melaksanakan tugas pelayanan sebagai pendeta.
“Kami atas nama Forkopimda Kabupaten Murung Raya mengucapkan terima kasih atas tugas pelayanan para pendeta yang telah memberikan kontribusi yang luar biasa untuk membangun kerohanian di Kabupaten Murung Raya,” ungkap Doni, Ketua DPRD Mura.
Doni juga menyampaikan, akan terus membantu kebutuhan hamba Tuhan dalam melaksanakan tugas pelayanan di manapun ditempatkan. “Kiranya semua yang baik yang telah para pendeta kerjakan menjadi berkat bagi warga jemaat dan bagi masyarakat pada umumnya,” terang Doni.
Hal senada pun dikatakan Pdt. Gudmar Untung selaku Ketua Majelis Resort GKE Puruk Cahu, sebagai orang beriman, maka patutlah menyampaikan pujian dan ucapan rasa syukur kepada Tuhan untuk segala sesuatu yang dianugerahkan-Nya.
Pdt. Gudmar Untung juga menyampaikan terima kasih kepada para pendeta yang mutasi keluar, kiranya di tempat tugas yang baru semakin banyak jiwa yang dimenangkan.
“Selamat datang bagi para pendeta yang mutasi ke Resort GKE Puruk Cahu, selamat bergabung dalam pelayanan bagi jemaat, kiranya setiap usaha dan pelayanan yang dilakukan selalu dalam pertolongan Tuhan,” tuturnya.
Mewakili MPH Majelis Resort GKE Puruk Cahu dan jemaat, mereka mengucapkan terima kasih atas pelayanan dan selamat melayani di tempat baru Pdt. Serisetia, Pdt Lolytha, Pdt. Vivi Wowon Sari dan Pdt. Alriana. “Selamat datang dan selamat melayani di Resort GKE Puruk Cahu kepada Pdt. Sepnopiana, Pdt. Mariati, Pdt. Handreas dan Pdt. Pitriana,” sambungnya.
Acara pisah sambut ini diakhiri dengan penyerahan cinderamata bagi para pendeta yang mutasi keluar Resort GKE Puruk Cahu dan acara kejutan merayakan ulang tahun buat sesepuh Gereja yakni Herianson D. Silam dan Sekretaris Majelis Resort GKE Puruk Cahu Patusiadi.
Nampak hadir Kadis Kominfo SP Agus Sumady, Kadis Parpora Sri Karyawati sekaligus Ketua SPPer, Ketua KPB Bimo Santoso, Ketua Jemaat, Ketua lingkungan dan undangan lainnya. (mur)