Sinkronisasi Data Batas, Pemkab Paser Kunker ke Kabupaten Barito Utara

By kabarbor - January 28, 2022 |
Post View : 243
Views

MUARA TEWEH – Pemerintah Kabupaten Barito Utara menerima kunjungan kerja Kabupaten Paser, Provinsi Kalimantan Timur dalam rangka sinkronisasi data batas Kabupaten Barito Utara Provinsi Kalimantan Tengah dan Kabupaten Paser Kalimantan Timur di ruang rapat setda lantai I, Jumat 28 Januari 2022.

Rapat yang dipimpin Asisten Pemerintahan dan Kesra Kabupaten Barito Utara ini, Hj Siti Nornah Iriawati menghasilkan masing-masing dua daerah pada prinsipnya mendukung upaya pihak Kemendagri terhadap percepatan penyelesaian batas daerah.

Disampaikan Hj Siti Nornah, bahwa Pemerintah Kabupaten Paser Provinsi Kalimantan Timur dengan Kabupaten Barito Utara Provinsi Kalimantan Tengah telah menyampaikan data-data (dokumen) terkait penyelesaian batas daerah.

“Disini juga telah disepakati menyepakati beberapa hal yang mengacu data dari Kementerian Dalam Negeri RI,” ujarnya.

Selain itu, kedua Kabupaten berharap dengan pertemuan ini dapat menghasilkan kesepakatan tata batas antar kedua Kabupaten.

Asisten Pemerintahan dan Kesra Kabupaten Barito Utara ini juga mengharapkan, kedepan sinergitas antara dua buah kabupaten ini dapat terus terjalin dan saling mendukung dalam upaya percepatan pembangunan dan pemerintahan.

“Terutama dalam hal ini terjadi kesepakatan untuk tata batas wilayah, sehingga percepatan penyelesaian tata batas dapat berjalan dengan lancar dan kondusif,” pungkasnya.(Red)

91cdc3a3-6e36-4d88-b210-3b389aad2b2d

kabarbor

Artikel Terkait