MUARA TEWEH – Bupati Barito Utara, H Nadalsyah membuka secara resmi kegiatan forum lintas perangkat daerah tahun 2022 di aula Bappeda Litbang, Selasa 8 Maret 2022.
“Dengan senantiasa mengharapkan petunjuk dan ridho dari Allah SWT/Tuhan Yang Maha kuasa, dengan ini forum perangkat daerah / lintas perangkat daerah Kabupaten Barito Utara tahun 2022” saya nyatakan resmi dibuka” kata Nadalsyah.
Nadalsyah mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan ini, termasuk salah satu wujud nyata kita di dalam upaya mengakomodir dan memperjuangkan berbagai usulan/ aspirasi masyarakat.
”Disamping melaksanakan amanat undang-undang nomor 25 tahun 2004, tentang sistem perencanaan pembangunan nasional dan Peraturan Menteri Dalam Negeri nomor 86 tahun 2017 tentang tata cara perencanaan, pengendalian dan evaluasi pembangunan daerah, tata cara evaluasi rancangan peraturan daerah tentang RPJPD dan RPJMD, serta tata cara perubahan RPJPD, RPJMD dan RKPD,” jelasnya.
Dimana, kata dia, Permendagri nomor 86 tahun 2017 mendefinisikan bahwa forum perangkat daerah merupakan forum sinkronisasi pelaksanaan urusan pemerintahan daerah untuk merumuskan program dan kegiatan sesuai dengan tugas dan fungsi perangkat daerah provinsi dan kabupaten/ kota. permendagri ini juga mengisyaratkan bahwa perangkat daerah menyusun rencana perangkat daerah yaitu berupa Renstra dan rencana kerja (Renja).
Setelah terlaksananya forum perangkat daerah / lintas perangkat daerah ini, diharapkan kita dapat menghasilkan rancangan Renja perangkat daerah dan rancangan RKPD yang memuat kerangka regulasi dan kerangka anggaran yang dirinci per kecamatan.
“Dengan demikian, pada saat Musrenbang RKPD kabupaten nantinya, kita sudah dapat menyusun kesepakatan antar pelaku pembangunan tentang rancangan RKPD tahun 2023 dan menyinkronkannya dengan rancangan Renja perangkat daerah tahun 2023 dalam rangka pencapaian tujuan pembangunan daerah Kabupaten Barito Utara,” ungkapnya.(Red)