KUALA PENBUANG – Anggota DPRD Kabupaten Seruyan, Arahman meminta kepada Pemkab Seruyan untuk menyiapkan strategi pemulihan ekonomi.
Diantara strategi tersebut, Pemkab Seruyan bisa dengan memaksimalkan sejumlah tempat wisata yang ada di wilayah ini, untuk kunjungan para wisatawan. Selain itu hidupkan kembali sektor Pertanian, perikanan, dan juga UMKM, termasuk event-event yang selama ini menjadi andalan daerah untuk menunjang pertumbuhan dan perputaran uang rakyat.
“Pemkab Seruyan agar menyiapkan beberapa strategi untuk menunjang pertumbuhan ekonomi yang merupakan hal paling penting dalam roda pemerintahan. Disisi lain menurut kami, sudah saatnya kita bangkit dari keterpurukan ekonomi karena dampak pandemi Covid 19 yang tejadi dalam bebapa tahun terakhir,” katanya.
Melalui strategi tersebut pemerintah daerah akan bisa dengan cepat mendatangkan retribusi Pendapatan Asli Daerah (PAD). Disisi lain, melalui adanya relaksasi prokes, sejumlah investor juga diyakini akan mulai berani berinvestasi di wilayah ini.
“Melihat peluang atau potensi yang ada di daerah ini, kita harapkan perekonomian di daerah ini lebih cepat pulih dan kembali normal, hanya memang perlu adanya terobosan dan strategi dalam mempercepat perubahan situasi saat ini,yakni lakukan jemput bola,” tutupnya.(Wan)