DPRD Seruyan Rapat Kerja Bersama Diskoperindag

By kabarbor - March 21, 2023 |
Post View : 395
Views
IMG-20230324-WA0013

 KUALA PEMBUANG – DPRD Kabupaten Seruyan menggelar rapat kerja (raker) bersama Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Seruyan, di ruang rapat Serbaguna DPRD Seruyan, Selasa (21/3/2023).

Dalam rapat kerja tersebut dipimpin Ketua DPRD Seruyan Zuli Eko Prasetyo dan dihadiri anggota DPRD Seruyan Hj Masfuatun serta Tenaga Pakar DPRD Seruyan. Sementara dari Diskoperindag Seruyan dihadiri Kepala Bidang (Kabid) Perdagangan Nurul Pahyuni beserta jajaran.

“Kenapa rapat kerja ini dilaksanakan. Hal ini dalam rangka menindaklanjuti laporan dari kalangan masyarakat daerah ini, dimana dalama rangka menyambut bulan suci Ramadhan tahun 2023 ini, Pemkab Seruyan melalui Diskoperindag Seruyan, meniadakan pasar Ramadhan,” tegas ketua Dewan, Zuli Eko Prasetyo.

Melalui rapat kerja itu Ketua dan anggota DPRD Seruyan meminta penjelasan kepada Diskoperindag Seruyan, terkait apa yang melatar belakangi sehingga tidak dilaksanakannya pasar Ramadhan pada tahun ini.

“Berdasarkan informasi sementara dari masyarakat pasar Ramadhan tahun ini ditiadakan, makanya kami mempertanyakan kepada dinas terkait ini, kenapa untuk pasar ramadhan tahun ini sampai ditiadakan, apa yang menjadi kendalanya dan maslahnya,” kata Ketua DPRD Zuli Eko Prasetyo.

Namun demikian kata dia, rapat kerja ini masih belum menemukan titik terang atau jawaban terkait permasalahan tersebut, pasalnya pemangku kebijakan pengguna anggaran dalam hal ini Kepala Diskoperindag Seruyan berhalangan hadir pada kesempatan tersebut.

“Jajaran Diskoperindag yang hadir belum bisa memastikan apakah tahun ini dilaksanakan pasar Ramadhan atau tidak, namun ini kita maklumi karena yang berhak memberikan jawaban ialah Kepala Diskoperindag, namun ia berhalangan hadir pada rapat kerja ini karena ada kegiatan lain,” kata dia lagi.

Sebagai tindak lanjut dari hasil rapat ini, selanjutnya akan melihat situasi dan kondisi di masyarakat.

“Apabila pasar Ramadhan ini sangat urgen atau memang menjadi kebutuhan masyarakat, tentu akan segera kita tindak lanjuti lagi dengan rapat internal bersama Diskoperindag agar pasar Ramadhan itu bisa terlaksana sesuai keinginan masyarakat di daerah ini,” kata Eko.

Lebih lanjut Ketua Dewan menambahkan, rapat kerja bersama Diskoperindag ini juga dalam rangka membahas terkait Sentra Industri Kecil Menengah (IKM) yang dibangun tepatnya di Desa Sungai Undang, Kecamatan Seruyan Hilir.

“Dalam rapat juga membahasa adanya indistri kecil menengah yang menjadi topik pembahasan kita dalam rapat, dimana kita ingin mengetahui infrastruktur dan sarana prasarana penunjang yang masih kurang, sehingga bisa kita dorong,” pungkasnya.(tim)

91cdc3a3-6e36-4d88-b210-3b389aad2b2d

kabarbor

Artikel Terkait