KUALA PEMBUANG – Ketua DPRD Kabupaten Seruyan, Zuli Eko Prasetyo menyarankan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan melalui Dinas Kepemudaan, Olahraga, Pariwisata dan Kebudayaan (Disporaparbud) agar bisa membuat Video tentang pengenalan potensi-potensi wisata yang ada di daerah setempat.
“Itu dilakukan dalam rangka mengenalkan potensi-potensi wisata di daerah kita,” katanya.
Disampaikannya, memang dalam rangka mengenalkan potensi wisata ini, tentu juga diperlukan kerja keras dan upaya lebih agar objek wisata di Seruyan bisa dikenal luas oleh masyarakat luar daerah dan ramai dikunjungi oleh wisatawan.
“Jadi dalam Video itu nantinya bisa dimuat semua potensi-potensi wisata di Seruyan baik itu kulinernya, objek wisatanya bahkan sampai dengan sektor-sektor UMKM. Setelah selesai dibuat silahkan dipublikasikan. Kita harus kenalkan dulu kepada publik bahwa di Seruyan itu ada potensi wisata,” tandasnya.(TIM)