DPRD Kotim Ingatkan Pentingnya Kebersihan di Tempat Wisata Kotim

By kabarbor - April 23, 2023 |
Post View : 357
Views
IMG-20230429-WA0007

Sampit,- Anggota DPRD Kotawaringin Timur (Kotim), M Abadi, mengingatkan masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan, terutama di tempat-tempat wisata di daerah Kotim.

Menurutnya, sampah yang dibuang sembarangan dapat mengganggu keindahan alam, seperti yang terjadi di pantai ujung pandaran, yang terlihat kumuh karena banyaknya sampah yang berserakan di bibir pantai.

Oleh karena itu, Abadi mengimbau pengelola tempat wisata untuk menyediakan tempat sampah dan memperbanyak titik penampungan sampah agar para pengunjung dapat membuang sampah dengan benar.

“Sangat penting bagi kita untuk menjaga kebersihan lingkungan karena ini akan berdampak pada kesehatan dan kenyamanan hidup kita. Selain itu, lingkungan yang bersih dan sehat juga membuat lingkungan menjadi lebih sejuk, bebas dari polusi udara, dan air menjadi lebih bersih khususnya di sekitar pantai,” ujar Abadi pada hari Minggu, 23 April 2023.

Ia juga menyoroti pentingnya menjaga keindahan alam, karena hal tersebut juga akan mempengaruhi daya tarik tempat wisata dan jumlah pengunjung yang datang. Ia mengingatkan agar masyarakat tidak membuang sampah sembarangan, terutama di area pantai yang seringkali menjadi tempat favorit berkumpul masyarakat saat liburan.

“Kita harapkan kejadian sampah yang berserakan seperti tahun lalu tidak terulang, karena sudah ada pelajaran tahun lalu sehingga diharapkan pengelola tempat wisata dan juga para pengunjung bisa bekerjasama menjaga lingkungan agar tetap asri terutama di masa liburan ini,” tambahnya.

Menjaga kebersihan lingkungan juga merupakan salah satu bentuk tanggung jawab sosial kita terhadap masyarakat dan lingkungan di sekitar kita. Dengan menjaga kebersihan, kita juga dapat meminimalisir risiko terjadinya bencana lingkungan seperti banjir, longsor, atau wabah penyakit.

“Lingkungan yang bersih akan membuat kita hidup aman, nyaman, dan tentram. Ketika kita memperhatikan dan mengolah kawasan kumuh yang berada di suatu daerah, kita akan merasa tidak nyaman untuk memperhatikannya. Bukan hanya itu, mendekat saja kita merasa enggan. Karena bau yang ditimbulkannya,” tutup Abadi.(rrl).

 

91cdc3a3-6e36-4d88-b210-3b389aad2b2d

kabarbor

Artikel Terkait